JEPARA – Para pecinta burung berkicau atau ‘kicau mania dari berbagai daerah di Kabupaten Jepara dan sekitarnya berkompetisi dalam lomba burung berkicau yang digelar Polres Jepara, Minggu (21/7/2024). Kegiatan yang diikuti lebih dari 500 peserta itu dipusatkan di Halaman Endra Dharmalaksana Polres Jepara.
Kegiatan ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Jepara Edy Sujatmiko, Komandan Kodim 0719/Jepara yang diwakili Kepala Staf Kodim Mayor Arm Sarifudin Widianto serta pejabat di lingkungan Polres Jepara. Gelaran lomba burung berkicau tersebut dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-78 Bhayangkara. Tim juri dalam lomba ini menggandeng tim juri nasional dari berbagai daerah.
Edy Sujatmiko yang mewakili Penjabat Bupati Jepara H. Edy Supriyanta menyampaikan, Pemerintah Kabupaten Jepara mendukung penuh gelaran lomba burung berkicau dalam rangkaian hari ulang tahun Bhayangkara yang ke-78.
“Lomba burung berkicau ini semoga bisa menginspirasi bahwa kita menampung semua aspirasi semua masyarakat dan Polres Jepara di tengah masyarakat menjadi pengamanan dalam rangka Pilkada nanti semoga aman dan sejahtera,” kata Sekda Jepara.
Dia juga mengatakan, kegiatan lomba burung berkicau ini menjadi pengingat agar selalu menjaga kelestarian lingkungan.
Sementara itu, Kapolres Jepara yang diwakili Wakapolres Jepara Kompol Indra Jaya Syafputra mengucapkan terima kasih kepada semua pihak terutama panitia penyelenggara dan peserta yang mengikuti lomba burung berkicau ini.
“Kami berharap momen peringatan Hari Bhayangkara ini dapat mempersatukan kita dan momen ini (lomba burung berkicau) juga sebagai ajang silaturahmi,” tutur Wakapolres Jepara.
Dia juga menuturkan bahwa lomba burung berkicau ini selain sebagai rangkaian perayaan HUT Bhayangkara yang ke-78 juga sebagai momentum untuk mendinginkan suasana usai kontestasi Pemilu dan persiapan Pilkada yang digelar pada bulan November nanti.
Pada gelaran kompetisi ini, 19 kategori dari berbagai jenis burung dilombakan. Mulai dari burung Murai Batu, Cucak Hijau, Kacer, dan Kenari. (DiskominfoJepara/Asrorur)